Kakankemenag Depok: Pegawai Harus Memiliki Sense Of Belonging

By lan stiawan Kamis,18 Jul 2024, 12:37:56 WIB | 39 Kali Dilihat Pendidikan Madrasah
Kakankemenag Depok: Pegawai Harus Memiliki Sense Of Belonging

Sukmajaya (HUMAS Depok) _ Setiap pegawai harus memiliki rasa bangga menjadi ASN pada Kementerian Agama karena Kementerian Agama sudah memberikan perhatian yang sangat besar kepada seluruh ASN nya, mulai dari gaji yang besar, uang lauk pauk, Tukin, sertifikasi, BOS dan lainnya. Hal diungkapkan oleh Kepala Kantor Kemenag Depok, H. Enjat Mujiat saat memberikan pembinaan pegawai kepada perwakilan guru madrasah se- Kota Depok, rabu (17/7/2024) di MIN 1 Depok.

“Dalam memberikan pelayanan tentunya banyak ditemukan dinamika, ada yang memberikan respon positif dan ada yang memberikan respon negatif sehingga peran dari seorang pegawai itu sangat penting dalam menumbuhkan citra positif instansi kepada masyarakat, apalagi di era digital dan teknologi seperti sekarang ini,” tuturnya pula.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Kantor mengingatkan seluruh ASN di lingkungan Kemenang Kota Depok agar memiliki sense of belonging dan aktif mendukung program2 Kemenang termasuk melalui Medsos.

Baca Lainnya :

“Kita semua harus memiliki sense of belonging atau rasa memiliki, keperdulian terhadap Kementerian Agama sebagai bentuk rasa syukur dan terima kasih serta bentuk tanggungjawab sebagai seorang aparatur sipil negara. Jangan ada pegawai yang ikut-ikutan atau bahkan melakukan hal yang bisa mencoreng nama baik, kewibawaan intansi, harus bisa mengcounter jika ada yang berusaha menjelek-jelakkan atau menebarkan hoax. Seluruh ASN di lingkungan Kemenang Kota Depok harus memiliki sense of belonging dan aktif mendukung program program Kemenang termasuk melalui Medsos,” ujar mengingatkan.

Kepala Kantor Kemenag Depok mendorong agar ASN di lingkungan Kemenag Kota Depok ikut memantau perkembangan di lingkungan Kementeria Agama termasuk di Kota Depok melalui Medsos dan berpesan jika ada ditemukan hal yang menjelekkan atau memojokkan Kementerian Agama agar tidak segan untuk melaporkan.

“Saat ini di Kemenag Depok sudah ada WA center, Website, Instagram (IG), Facebook (FB), Youtube, Tik Tok, Saya yakin semua ASN di lingkungan Kemenag Kota Depok sudah memiliki Medsos, manfaatkan dengan bijak, ikut berperan aktif mendukung dan memantau perkembangan yang ada di Kementerian Agama melalui Medsos, kalau ada ditemukan hal yang menjelekkan. Memojokkan bahkan merugikan instansi Kementerian segera laporkan,” tegasnya.

Kegiatan pembinaan kepada guru madrasah diikuti oleh perwakilan dari guru RA, MI, MTs, MA se- Kota Depok serta dihadiri pula oleh Kasubbag TU, Hasan Basri, Kasi Pendidikan Madrasah, Ahmad Sadeli, Kasi Pakis, H. Sholahuddin Al Ayubi serta para Pengawas Madrasah. (Lan Stiawan)




View all comments

Tulis Komentar


Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.